Senin, 24 Februari 2020

PSB MA Asy - Syafiiyah 2020/2021

VISI, MISI, DAN TUJUAN MADRASAH

A.    Visi Madrasah
Kurikulum disusun oleh satuan pendidikan untuk memungkinkan penyesuaian program pendidikan dengan kebutuhan dan potensi madrasah. Madrasah sebagai unit penyelenggara pendidikan harus memperhatikan perkembangan dan tantangan masa depan. Misalnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, arus globalisasi dan informasi, serta perubahan kesadaran masyarakat dan orang tua terhadap pendidikan sehingga memacu madrasah untuk merespon tantangan dan peluang. Oleh karena itu, kami merumuskan visi Madrasah Aliyah Asy-Syafiiyah Sukorejo Bangsalsari. Adapun visi adalah, “TAMPAN” (Terampil, Ahlaqul Karimah, Mandiri, Pelopor Aswaja dan Nasionalis) Kami memilih visi ini dengan berorientasi pada tujuan jangka panjang, menengah, dan pendek. Visi tersebut menjadi pedoman bagi setiap sivitas akademika Madrasah Aliyah Asy-Syafiiyah Sukorejo Bangsalsari untuk mewujudkan tujuan madrasah. Visi ini mencerminkan profil dan cita-cita Madrasah Aliyah Asy-Syafiiyah Sukorejo Bangsalsari antara lain:

1.      Berorientasi pada keunggulan dengan memerhatikan potensi kekinian
2.      Sesuai dengan norma dan harapan masyarakat
3.      Bersifat mengikat bagi setiap sivitas akademika MA Asy-Syafi’iyah
4.      Sebagai panduan bagi pelaksanaan Misi MA Asy-Syafi’iyah

B.     Misi Madrasah

Untuk mewujudkan visi MA Asy-Syafi’iyah tersebut, diperlukan suatu misi berupa kegiatan jangka panjang dengan arah yang jelas. Misi MA Asy-Syafiiyah yang disusun berdasarkan visi di atas, adalah sebagai berikut.

a)      Menumbuhkan semangat belajar siswa sehingga mampu berprestasi secara optimal sesuai minat dan bakat yang dimiliki.
b)      Menumbuhkan sikap kepribadian yang santun, beretika dan berestetika.
c)      Menumbuhkan kreatifitas dan inovasi siswa.
d)     Menumbuhkan kesadaran siswa agar mampu menjadikan ajaran dan nilai-nilai Islam sebagai landasan dalam kehidupan sehari-hari.
e)      Menumbuhkan kesadaran wawasan kebangsaan, patriotisme dan memelihara persatuan dan kesatuan bangsa dalam kerangka NKRI.





C.    Tujuan Madrasah

Kurikulum Madrasah Aliyah Asy-Syafiiyah Sukorejo Bangsalsari dirumuskan mengacu pada tujuan umum yaitu tujuan pendidikan dasar dan menengah adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri, dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Berdasarkan visi dan misi Madrasah, maka tujuan yang hendak dicapai MA Asy-Syafiiyah adalah sebagai berikut.

1.      Meningkatkan keimanan dan ketakwaan peserta didik kepada Allah SWT
2.      Meningkatkan prestasi akademik dan non akademik peserta didik sesuai bakat dan minat
3.      Menanamkan  sikap berakhlakul karimah, disiplin , jujur, dan bertanggungjawab
4.      Menyiapkan peserta didik menjadi generasi Islam yang Qur’ani
5.      Memberikan bekal peserta didik dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi
6.      Mencpitakan lingkungan Madrasah yang bernuansa Islami berhaluan Ahlusunnah Wal Jama’ah
7.      Menjadi Madrasah/sekolah terpercaya di Masyarakat.

Extrakurikuler : Komonitas Bahasa Inggris

PENGIN TAU LEBIH DALAM SEPERTI APA LEMBAGA MA ASY - SYAFIIYAH???
BURUAN DAFTARKAN DIRI ANDA !!!!

"MASYAFI SUKSES SUKSESNYA KITA"